Ciptakan Siswa Berkarakter, SMA N 3 Pati Gelar Karya Surgakala

PATI, Kabarhariini.id – SMA N 3 Pati terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pembentukan karakter siswa melalui berbagai inovasi. Salah satunya adalah melalui pembelajaran diferensiasi yang ditargetkan untuk menampilkan potensi unik setiap siswa.
Hal ini disampaikan oleh Plt Kepala SMA N 3 Pati, Kaslan, menjelaskan bahwa pentingnya pendekatan yang memungkinkan siswa untuk berkembang sesuai dengan kemampuan dan minat masing-masing.
“Kita ingin menampilkan semua kemampuan masing-masing siswa. Setiap siswa memiliki kemampuan berbeda yang harus diberi ruang untuk berkembang, supaya potensi mereka bisa muncul dengan sendirinya. Dengan pendekatan ini, sekolah dapat mengembangkan apa yang dimiliki oleh masing-masing siswa,” terangnya pada Kamis, 20 Februari 2025.
Kaslan menambahkan, pemantapan pembelajaran diferensiasi juga terintegrasi dengan konsep Profil Pelajar Pancasila (P5). Diharapkan bisa memperkuat karakter siswa. Dalam program ini, siswa dibimbing untuk mencapai enam dimensi yang harus dimiliki, yaitu beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkebhinekaan global, gotong royong, kreatif, mandiri, dan berpikir kritis. Kaslan berharap melalui P5, siswa tidak hanya memiliki prestasi akademik, tapi juga karakter yang kuat dan tangguh dalam menghadapi tantangan kehidupan.
“Bukan dari kemegahan yang kita utamakan, tetapi penguatan karakter yang harus mengena kepada para siswa. Semoga setelah penguatan ini, mereka bisa tumbuh menjadi siswa yang hebat, baik secara akademis maupun moral,” ujarnya.
Salah satu aspek penting dalam kurikulum SMA N 3 Pati adalah Program P5, yang bertujuan untuk penguatan karakter siswa.
Wakil KS bid kurikulum, Kristina Marta Widayanti, S.Pd menjelaskan untuk tahun pelajaran 2024-2025, tema yang diangkat adalah “Surgakala,” sebuah akronim yang terdiri dari tiga subtema utama, yaitu suara demokrasi, gaya hidup berkelanjutan, dan kearifan budaya lokal.
“Tema surgakala ini sudah dimulai sejak semester pertama. Kami berharap dapat memberikan pembekalan yang kuat kepada siswa melalui kegiatan yang sesuai dengan tiga tema besar tersebut. Seluruh siswa kelas 10 hingga 12 ikut berpartisipasi dalam program ini dengan tujuan untuk memperkuat karakter mereka,” paparnya.
Lebih lanjut bahwa tiap tema memiliki fokus pembelajaran yang berbeda namun saling melengkapi. Dalam tema suara demokrasi, siswa dilatih untuk menyampaikan suara mereka dengan baik dan bertanggung jawab. Diaplikasikan dalam proses pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS serta MPK. Kegiatan ini bertujuan untuk mendidik siswa agar memahami pentingnya partisipasi aktif dalam proses demokrasi.
Tema kedua, gaya hidup berkelanjutan, mengajarkan siswa untuk mengelola lingkungan dengan lebih baik. Salah satunya adalah melalui pembuatan produk hasta karya dan pengolahan sampah organik dan nonorganik.
“Selain mengembangkan karakter, kita juga ingin memperkenalkan kepada siswa pentingnya menjaga kebersihan dan keberlanjutan di lingkungan sekitar,” jelasnya.
Tema terakhir, kearifan budaya lokal, bertujuan untuk mengajak siswa mengenal kembali budaya asli daerah. Salah satunya melalui budaya rewang yang menjadi tradisi di Pati.
“Anak-anak sekarang mungkin kurang mengenal budaya Temanten, jadi kami mengenalkan kembali budaya ini, termasuk dekorasi, tata cara adat Jawa, dan jenis makanan tradisional yang biasa disajikan,” tuturnya.
Selanjutnya, siswa juga diajak untuk berpartisipasi dalam mempersiapkan makanan dan dekorasi budaya Pati yang akan dipresentasikan kepada masyarakat. Selain itu, Kristina menambahkan bahwa salah satu tujuan besar dari kegiatan ini adalah untuk mempersiapkan SMA N 3 Pati menuju sekolah Adiwiyata. Adiwiyata ini merupakan pengakuan bagi sekolah yang berperan aktif dalam melestarikan lingkungan.
“Harapan kami, setelah program ini berjalan, para siswa tidak hanya memahami nilai-nilai budaya dan lingkungan, tetapi juga bisa mengimplementasikan dan mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari,” harapnya. (Lingkar Network | Setyo Nugroho – Kabarhariini.id)