Pendidikan

Banin Olympiad of Science Digelar di Pati, Ajang Tingkatkan Bakat Minat Bidang Sains-Teknologi

PATI, Kabarhariini.id – MTS Tarbiyatul Banin menggelar Banin Olympiad of Science Tingkat Nasional yang diikuti oleh 565 peserta dari berbagai wilayah, baik di Jawa Tengah maupun Jawa Timur. Kompetisi keempat ini merupakan komitmen terhadap perkembangan sains di tingkat sekolah dasar (SD). 

Sebanyak 115 siswa siswi dari lintas daerah terjaring dalam babak final, usai beradu nilai dengan 565 peserta dari empat mata pelajaran. Diantaranya Matematika, IPA, IPS dan Bahasa Inggris.

Kompetisi ini diikuti SD dari berbagai daerah, seperti Sragen, Pati, Boyolali, dan Magelang, yang nantinya hasil babak final akan diumumkan pada Selasa, 18 Februari 2025 mendatang. Kompetisi ini menyiapkan berbagai hadiah berupa sertifikat, medali, piala dan beasiswa pendidikan di MTS Tarbiyatul Banin. 

Kepala sekolah MTS Tarbiyatul Banin, Yusuf Hasyim, menuturkan gelaran ini sebagai bentuk kepedulian sekolah terhadap perkembangan sains di tingkat SD. Sehingga diharapkan generasi saat ini dapat meningkatkan bakat dan minat dibidang sains dan teknologi, dalam menyongsong Indonesia Emas. 

“Alhamdulilah antusiasmenya sangat tinggi. Kita sebenarnya komitmen karena kepedulian terhadap sains, karena kita di sini juga memiliki kelas sains boarding dan non boarding,” ungkapnya.

Salah satu peserta asal Magelang Annisa Rahmawati menuturkan, telah mempersiapkan materi dua Minggu. Dirinya berharap dapat membawa pulang juara bersama tiga rekannya yang masuk babak final.

“Semoga bisa juara dan bawa pulang piala,” tuturnya.

Sementara itu salah satu guru asal SD Al Islam Tonoboyo Kabupaten Magelang Eni Nur Chanifah menuturkan, pihaknya mengetahui kompetisi ini dari sosial media dan sering mengikuti kompetisi karena merupakan sarana pengmbangan minat dan bakat siswa.

“Semoga kedepannya bisa terus ikut lomba-lomba apapun dan bisa berprestasi lagi. Untuk Olimpiade ini bagus sekali karena memberikan ruang lebih kepada siswa untuk bisa berprestasi,” pungkasnya. (Lingkar Network | Mutia Parasti – Kabarhariini.id)

Artikel Terkait

Back to top button